Paket Wisata Toraja 4 Hari 3 Malam

Hari 01 : Airport Sultan Hasanuddin – Gunung Nona – Cek In Hotel Toraja (B,L,D)

paket tour toraja makassar

Tiba dibandara internasional sultan hasanuddin,dijemput oleh local guide kami ramah di pintu kedatangan,kemudian melanjutkan perjalanan ke tana toraja dengan waktu (10 jam).selanjutnya istrahat dan makan siang di kota pare-pare.berikutnya menuju kabupaten enrekang,tiba di gunung nona istrahat sejenak serta menikmati panorama alam yang indah,setelah puas kemudian melanjutkan perjalanan ke tana toraja,tiba di kota rantepao,lansung menuju local resto untuk makan malam & cek in hotel.acara bebas

Hari 02 : Kete Kesu – Londa – Lemo – Patung Yesus (B,L,D)

tour toraja

Sarapan pagi dan penjemputan oleh local guide kami,pukul 08:00 pagi,kemudian kami akan mengajak anda untuk perjalanan sehari penuh.mengawali pagi anda akan mengunjungi salah satu objek populer di toraja utara yaitu desa adat kete kesu terkenal dengan deretan rumah tongkonan dan alang berusia ratusan tahun.selanjutnya menuju objek wisata londa anda akan mengunjungi sebuah kuburan gua alam terdapat peti mayat serta tulang belulang manusia di dalam gua.makan siang di local restaurant.

selanjutnya mengunjungi objek wisata lemo ialah pekuburan alam yang terletak pada tebing batu yg dipahat serta anda dapat menyaksikan tau tau (patung) di areal pemakaman.menjelang sore menuju patung yesus di buntu burake terletak di kota makale,anda dapat menyaksikan panorama alam serta pemandangan kota makale dari jembatan kaca.makan malam di local restaurant,kembali ke hotel,acara bebas.

Hari 03 : Tongkonan Pallawa – Sa’dan – Situs Bori Parinding – Batu Tumonga (B,L,D)

paket tour toraja makassar

Pukul 08:00 pagi penjemputan oleh local guide kami,kemudian menuju salah satu desa adat untuk menyaksikan deretan rumah adat khas toraja tongkonan pallawa yang berusia ratusan tahun,selanjutnya mengunjungi pusat kerajinan tenun khas toraja di desa sa’dan.anda dapat melihat proses pembuatan tenun dari kapas hingga menjadi selembar kain oleh warga local.

kemudian menuju situs bori parinding untuk melihat batuan megalitikum berusia tahun serta beberapa pemakaman bayi di pohon tar’ra.selanjutnya menuju tinombayo panorama spectakuler untuk menyaksikan areal persawahan terra serring serta pegunungan dari sisi bukit di coffee shop.istrahat & makan siang di mentere tiku restaurant,menjelang sore kembali ke kota rantepao,lansung ke local restaurant untuk makan malam,kembali ke hotel & acara bebas

Hari 04 : Negeri Di Atas Awan – Monumen Habibie Ainun – Makassar (B,L)

“Peserta Wajib Menggunakan Pakain Hangat Untuk Kunjungan Wisata Negeri Di Atas Awan.”
paket wisata toraja

Pukul 04:30 pagi,kemudian penjemputan oleh local guide kami,lansung menuju objek wisata negeri di atas awan (totombi) menyaksikan matahari terbit & gulungan awan pada ketinggian 1600 mdpl.pukul 07:00 kembali ke hotel untuk sarapan pagi sekaligus cek out hotel.

berikutnya pukul 09:00 kemudian melanjutkan perjalanan ke kota makassar.selanjutnya makan siang di local resto kabupaten pinrang.kemudian tiba di kota pare-pare (photostop) di monumen habibie ainun.melanjutkan perjalanan ke kota makassar,lansung menuju bandara internasional sultan hasanuddin.acara selesai

Paket Termasuk :

  • Hotel Berbintang sekamar ber-2 (sesuai pilihan)
  • Transportasi wisata termasuk (driver,bbm,parkir & E-toll)
  • Local guide berlicensi HPI
  • Tiket objek wisata selama tour
  • Sarapan pagi 3x,Makan siang 4x & Makan malam 3x (sesuai program diluar jus,dll)
  • Mineral water 600ml (selama tour berlansung)
  • Welcome snack 1x
  • Lampu/petromax
  • Donasi anak panti asuhan Rp.10.000/pax

Paket Tidak Termasuk :

  • Tiket pesawat penerbangan PP
  • Airport tax,handling bagasi & porter
  • Asuransi perjalanan wisata
  • Makanan & minuman tambahan
  • Opsional tour tambahan jika ada selama tour berlansung
  • Tipping guide & driver

Info lebih lengkap paket wisata toraja 4 hari 3 malam dapat mengubungi kami melalui email putratoursmakassar.com

error: Content is protected !!